Pages

Senin, 07 Oktober 2013

NVIDIA Siapkan Tesla K40 Atlas dengan Chip GK180




Tidak hanya graphics card desktop, ternyata NVIDIA juga mempersiapkan graphics card terbaru mereka untuk kelas profesional. Graphics card terbaru tersebut adalah NVIDIA Tesla K40 dengan codename Atlas. Graphics card tersebut akan ditempatkan satu tingkat di atas Tesla terkencang saat ini K20X.
nvidia tesla k40 atlas
Tesla K40 diotaki chip GPU GK180 berbasiskan arsitektur Kepler. Mungkin Anda bertanya-tanya chip GPU NVIDIA apakah itu. Chip GPU GK180 tidak lain adalah chip GK110 dengan seluruh unit SMX aktif atau memiliki 15 unit SMX. Sebelumnya NVIDIA juga pernah merilis graphics card dengan 15 unit SMX aktif pada Quadro K6000. Ini berarti Tesla K40 memiliki ekstra satu unit SMX dibandingkan Tesla K20X dengan 14 unit SMX. Alhasil Tesla K40 dilengkapi 2880 CUDA Cores, 240 Texture Units, dan 48 ROP Units.
Tesla K40 kini dilengkapi kapasitas memori dua kali lipat milik Tesla K20X yaitu 12GB. Total bandwidth memory juga mengalami peningkatan sebesar 28GBps. Dengan ukuran TDP sama seperti Tesla K20X, 235 Watt, Tesla K40 menawarkan komputasi singel precison lebih dari 4 Teraflops dan double precision lebih dari 1,4 Teraflops.
Jika kehadiran GeForce GTX TITAN diawali hadirnya Tesla K20X. Apakah hadirnya Tesla K40 ini akan berakhir pula dengan dirilisnya NVIDIA GeForce GTX dengan 2880 CUDA Cores? Kita lihat saja nanti.

0 komentar:

Posting Komentar