Pages

Senin, 09 September 2013

Bos Nokia Difavoritkan Jadi Pengganti Steve Ballmer



Pencarian pengganti CEO Microsoft sudah dimulai sejak Steve Ballmer mengumumkan rencana pensiunnya. Di antara nama-nama kandidat yang berseliweran, bos Nokia Stephen Elop kabarnya difavoritkan sebagai pengganti.

Dikutip detikINET dari Bloomberg, Kamis (29/8/2013), Elop menjadi kandidat terkuat menggantikan Ballmer, karena dirinya pernah punya jabatan penting di Microsoft.

Pria berusia 50 tahun ini pindah ke Nokia pada September 2010 dan dipercaya sebagai President dan CEO. Sebelumnya, dia bekerja selama tiga tahun di Microsoft mengemban tugas Senior Executive.

Pengalaman kerja Elop memang cukup panjang dan menjanjikan. Jauh sebelum di Microsoft, Elop juga pernah menjadi Executive di Juniper Networks dan Adobe Systems.

Selain Elop, nama lain yang juga disebut-sebut sebagai calon pengganti Ballmer adalah mantan bos Skype yang kini menjabat Executive Microsoft Tony Bates. Ada juga mantan CEO VMware Paul Maritz yang mendedikasikan lebih dari 10 tahun waktunya di Microsoft.

Beberapa analis juga berspekulasi mengenai kemungkinan kembalinya pendiri sekaligus Chairman Microsoft Bill Gates di tampuk kekuasaan perusahaan software ini. Seperti diketahui, Gates mengundurkan diri dari kursi CEO pada 2000 silam.

Microsoft mengejutkan lantai bursa saham Wall Street, Jumat pekan lalu dengan pengumuman rencana pensiun Ballmer. Pengumuman ini disampaikan satu bulan setelah dilakukannya restrukturisasi perusahaan.

Namun berita ini rupanya direspons positif oleh para pemegang saham. Tak lama setelah kabar ini beredar, saham Microsoft naik 7% setelah selama 13 tahun kepemimpinan Ballmer, mengalami penuruna hingga 40%.

Sumber : Detik Inet

0 komentar:

Posting Komentar